
Kementerian Pekerjaan Umum mengerahkan sejumlah alat berat untuk para korban bencana tanah longsor di Desa Cibeunying, Majenang, Cilacap. Selain pengerahan alat berat, Kementerian PU juga memberikan bantuan sarana-prasarana dasar bagi warga yang mengungsi.
Menteri PU Dody Hanggodo menegaskan pihaknya siap mendukung penuh upaya penanganan darurat bekerja sama dengan instansi kebencanaan pusat maupun daerah. Kementerian PU melalui balai-balai teknis terdekat dengan lokasi bencana telah mengerahkan 15 unit alat berat yang masih bekerja di lokasi untuk mendukung proses pencarian dan evakuasi material longsoran.